X

Bila kata keikhlasan memiliki seribu definisi, maka hilanglah keikhlasan, karena semua orang mendefinisikannya berdasarkan kepentingannya

Sabtu, 28 Februari 2009

ZATI DIRI YANG LUNTUR

Dekadensi moral menjalar pada lapisan manusia yang justru memiliki status terhormat. mereka bukan orang bodoh atau hidup dalam apa adanya. tetapi pengetahuan yang luas ditopang kekayaan yang melimpah ruah ada pada mereka. Lalu mengapa ketololan sikap dan keserakahan menjadi agenda prioritas mereka?.Ternyata semuanya belum bisa menjamin hidup tenang , hidup cerdas dan hidup kecukupan. Ada yang kurang pada mereka, tidak banyak cuma satu yaitu keimanan. Ketika iman mereka lepas bebas maka hawa nafsu mereka siap menggantikan iman mereka dengan bebas pula. Hawa nafsu mengarahkan diri mereka pada sesuatu yang menguntungkan sesaat tanpa harus meminta bantuan akal untuk mempertimbangkan akhir dari sebuah amalan.

suatu kepastian bila amalan dikomandoi oleh hawa nafsu maka berakhir dengan keburukan dan penyesalan. Sedangkan penyesalan hanya berada diakhir sebuah amalan yang buruk. Sebaliknya ketika iman mendominasi dan mengarahkan mereka maka ketenangan hidup ( yang ditandai dengan qona'ah, istiqomah dan muhasabah )akan terwujud. Bukankah Sang pengatur hidup telah memberikan kita dua jalan pilihan dengan segala konsekwensinya?. So, what we must do for ketenangan hidup kita? no way kecuali kembali pada fitrah kita yaitu keimanan pada Sang pengatur kehidupan ini. ingat kita ini hanya musafir, perjalanan kita akan berakhir kita hanya di beri bekal satu nyawa, bila bekal kia habis habis pula kemusafiran kita. Mari bergegas ke bukit qona'ah di sana kita tidak kelaparan karena di bukit kona'ah kita akan hidup serba kecukupan di sana sifat serakah kita akan hilang. Dari atas bukit qona'ah kita akan melihat lembah yang indah yang membuat kita selalu konsisten pada amanah lembah itu bernama istiqomah. di sana kita merasakan nyamannya bekerja dan beramal, kita ta lagi memiliki pikiran lembah orang lebih indah dari lembah kita atau tak lagi terbersit untuk mencari kerjaan sebagai tambahan pemasukan. mengapa bisa terjadi seperti ini? karena di atas lembah istiqomah ada bukit qona'ah. Sekarang kita lihat pekerjaan kita di lembah istiqomah dengan alat yang canggih yang bernama Muhasabah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

OKEY